KMKI KA zum Weihnachtsmarkt Stuttgart und Esslingen!
KMKI KA zum Weihnachtsmarkt Stuttgart und Esslingen!
Natal di Eropa, salah satunya di Jerman, tiap
tahun selalu ditandai dengan dimulainya Weichnachtsmarkt. Untuk tahun ini, kami
dari KMKI KA pada tanggal 8 Desember kemarin mengadakan acara jalan-jalan
bersama ke Weichnachtsmarkt, gak cuma 1 tempat loh, tapi 2 tempat yang berbeda,
yaitu Stuttgart dan Esslingen !
Di Weichnachtsmarkt Stuttgart, banyak sekali
kios-kios mulai dari kerajinan tangan, makanan, sampai barang-barang asesoris
seperti casing hp. Yang gak kalah menariknya dari pasar ini, di sini dijual ikan
bakar makerel yang enak banget, recommended banget loh, udah suasananya dingin
karena turun salju, terus menyantap panasnya ikan bakar dan hangatnya Glühwein
lagi.
Setelah kita mengelilingi pasar natal di
Stuttgart selama 90 menit, kami lanjut ke lokasi berikutnya, yaitu Esslingen.
Di sini ternyata gak kalah menariknya, karena tema pasar natal di Esslingen
berbeda dengan pasar-pasar natal pada umumnya, yaitu medieval. Di sini banyak
juga makanan-makanan yang gak dijual di pasar natal lainnya, seperti Ritterspieß
dan Hanf-Tasche. Selain kios-kios, di sini juga terdapat tempat hiburannya
seperti Bogenschießen, lempar pisau, pecah telor, bahkan ada bianglala
tradisional, dimana masih digerakin sama orang. Pokoknya seru banget deh !!!
Sampai ketemu di acara Weichnachtsmarkt tahun depan ya :)
0 comments:
Kommentar veröffentlichen